31 Dokter Penugasan Khusus di Kota Baubau Disebar ke 17 Puskesmas

  • Reporter: Bardin
  • Editor: Dul
  • 15 Jan 2024
  • 2474 Kali Dibaca

BAUBAU, KERATONNEWS.CO.ID – Pemerintah Kota Baubau kembali menugaskan tenaga Dokter dengan penugasan khusus untuk membantu pelayanan kesehatan di Puskesmas wilayah Kota Baubau. Para dokter ini diterima secara resmi oleh Pj Wali Kota Baubau Dr. Muh Rasman Manafi di Aula Puskesmas Betoambari Senin Sore (15/1/2024).

Pj Wali Kota Baubau didampingi Kadis Kesehatan Kota Baubau dan Kepala Puskesmas Betoambari. Selain itu juga turut hadir jajaran DInas Kesehatan Kota Baubau.

Pj Wali Kota Baubau Muh Rasman Manafi dihadapan para dokter muda ini mengharapkan agar para dokter dapat menjalankan tugas dengan baik. Ia secara langsung meminta kepada para dokter untuk menyampaikan sesegera mungkin jika ada kendala dalam menjalankan tugas. Hal ini bertujuan agar setiap kendala yang dihadapi dapat segera teratasi.

“Segera sampaikan jika ada kendala, sehingga kita tidak menyisakan masalah dalam menjalanan tugas. Sampaikan sesegera mungkin agar dicarikan solusi. Jangan sampai permasalahan yang dihadapi menghambat program yang telah dicanangkan,” kata Rasman Manafi.

Kadis kesehatan Kota Baubau dr. Lukman Sp.PD mengatakan, jumlah Dokter yang ditugaskan khusus sebanyak 31 orang dengan rincian 26 Dokter Umum dan 5 Dokter Gigi. Seluruhnya akan disebar ke seluruh Puskesmas di Kota Baubau yang berjumlah 17 Puskesmas.

Sementara itu, Kadis Kesehatan Kota Baubau juga menginformasikan dari sejumlah dokter yang diberi tugas khusus, masih ada kebutuhan tenaga dokter gigi. Bahkan, saat ini setelah penambahan dokter yang ditugaskan khusus, masih ada puskesmas yang tidak memiliki dokter gigi.

“Ya, setelah ada penambahan 6 dokter gigi yang ditugaskan khusus, kita masiha da dua puskesmas yang belum kebagian dokter gigi. Yakni Puskesmas Liwuto dan Kampeonaho,” kata dr Lukman.

Kabid Pelayanan dan Sumber Daya Manusia Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Baubau Herlin mengatakan, penempatan para dokter penugasan khusus ini selama setahun. Ia memastikan dengan penambahan tenaga dokter ini, pelayanan kesehatan khususnya di Puskesmas akan semakin baik. 

“Dengan penambahan 31 tenaga dokter ini kita semakin terbantu untuk pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” kata Herlin.

Para dokter muda ini mulai bertugas pekan ini dan ditempatkan di seluruh puskesmas di Kota Baubau. (A)