NasDem Sultra Dukung Pemerintahan ASR-Hugua Tanpa Syarat

  • Reporter: La Niati
  • Editor: Dul
  • 05 Mei 2025
  • 2860 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID - Partai Nasional Demokrat (NasDem) Sulawesi Tenggara (Sultra) secara tegas menyatakan dukungan penuh terhadap pemerintahan Gubernur Sultra, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka (ASR). Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Wilayah DPP NasDem Sultra, Tahir Lakimi saat ditemui di Kantornya pada Senin (5/5/2025).

Menurut Tahir, dukungan ini sejalan dengan sikap politik NasDem secara nasional yang berada di barisan koalisi pemerintah Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Sebagai bagian dari koalisi, NasDem berkomitmen untuk berada di garda terdepan dalam mengawal seluruh program pembangunan nasional.

“Partai NasDem sebagai bagian dari koalisi pemerintah mendukung penuh kebijakan Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran. Ini juga menjadi dasar sikap kami di daerah untuk memberikan dukungan total kepada pemerintahan Gubernur Sultra, Andi Sumangerukka,” bebernya.

Tahir menekankan bahwa sejak awal, NasDem melihat visi dan misi Gubernur ASR sangat mulia dan berpihak pada rakyat. Mulai dari peningkatan taraf hidup masyarakat, pengentasan kawasan kumuh, hingga pembangunan wilayah berbasis kepulauan dan daratan – semuanya dinilai sebagai bentuk nyata dari semangat pembangunan berkeadilan.

“Kami melihat program Gubernur ASR sangat selaras dengan semangat perjuangan NasDem dalam memperjuangkan kesejahteraan rakyat. Tidak ada yang mengada-ada. Semua terencana dan berpihak kepada masyarakat kecil,” katanya.

Ia menambahkan, NasDem menilai bahwa Gubernur ASR menunjukkan keseriusan dalam menunaikan mandat rakyat melalui program-program strategis yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.

Dengan komposisi enam kursi di DPRD Provinsi Sultra dan total 66 kursi di seluruh kabupaten kota se-Sultra, NasDem disebut sebagai kekuatan politik yang solid dalam mendukung kebijakan gubernur. Tahir menegaskan bahwa dukungan ini diberikan secara penuh, baik secara politik, moral, maupun dalam bentuk gagasan.

“NasDem sebagai partai pemenang di provinsi ini memiliki tanggung jawab untuk ikut mengawal jalannya pemerintahan. Kami bukan hanya mendukung secara simbolis, tapi juga substantif, melalui kerja-kerja nyata di parlemen maupun di masyarakat,” paparnya.

Menariknya, dukungan ini ditegaskan tidak disertai embel-embel kepentingan politik praktis jangka pendek. NasDem, kata Tahir, ingin melihat pemerintahan ASR berjalan optimal demi kemajuan daerah, tanpa dibebani tekanan politik yang bisa mengganggu konsentrasi pembangunan.

“Kami dukung tanpa syarat. Kami tidak berharap balasan. Yang kami inginkan adalah realisasi visi dan misi gubernur untuk masyarakat,” tegasnya.

Selain menyatakan dukungan, Tahir juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat Sultra, khususnya kalangan muda, agar tidak terlibat dalam aktivitas yang dapat menimbulkan kegaduhan dan menghambat laju pembangunan.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama generasi muda, agar tidak cawe-cawe dalam urusan yang bukan tanggung jawabnya. Fokus saja berkarya, membangun potensi diri. Pemerintah butuh ketenangan untuk bekerja optimal,” katanya.

Menurut Tahir, kestabilan sosial dan politik merupakan salah satu faktor penting untuk mendorong efektivitas program pemerintah. Oleh karena itu, NasDem ingin memastikan bahwa ruang gerak pembangunan di Sultra tidak terganggu oleh dinamika yang tidak produktif.

“Kita ingin Sultra bisa menjadi contoh daerah yang solid, maju, dan stabil dalam mendukung pembangunan nasional di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo,” tandasnya. (C)