Siswa SMAN 4 Kendari Raih Juara Satu Lomba Baca Berita Tingkat Internasional

  • Reporter: LM Ismail
  • Editor: Dul
  • 18 Okt 2023
  • 3252 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID - Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 4 Kendari meraih juara satu lomba International Relation English Competition yang digelar oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) yang berlangsung mulai dari tanggal 14-17 September 2023 lalu. 

Siswa tersebut bernama Kevin Andrew Pardede yang sedang duduk di bangku kelas XII. Ia berahasil menyabet juara 1 untuk jenis lomba  News Casting setelah membabat habis lawannya dari 18 sekolah, termaksud sekolah asal Singapore. 

Guru pembina Bahasa Inggris, Hj. Mikyal Pelango mengatakan Kevin ini merupakan siswa cerdas yang telah dipersiapkan sejak jauh hari oleh sekolah berdasarkan kemampuan yang dimilikinya. 

Ia menceritakan, saat diawal jelang pertandingan para siswa sempat merasa minder dengan kemampuan yang dimiliki dan tidak yakin bisa mendapatkan juara. Sebab pesertanya se internasional. 

"Awalnya mereka itu bilang, kayaknya kita gak bakal bisa bersaing. Tapi saya bilang jangan seperti itu karena apa yang saya lakukan itu sudah sesuai regulasi yang di minta oleh UGM," ujarnya saat ditemui di Lanal Kendari, Rabu (18/10/2023). 

Namun, penyeleksian yang telah dilakukan berdasarkan regulasi maupun kemampuan yang dimiliki membuatnya yakin siswanyan bisa bersaing dengan sekolah lainnya. 

Adapun persiapan yang dilakukan hingga berhasil meraih juara satu ini membutuhkan waktu selama dua bulan dengan menguras tenaga dan pikiran agar bisa mencetak para siswa ini menjadi terbaik diantara yang lainnya. 

"Saya lakukan latihan itu dua bulan. Tetapi untuk ancang-ancang itu kami selalu melakukan kegiatan di sekolah saat awal-awal tahun. Nanti di dua bulan terakhir itu baru fokus betul," katanya. 

Sehingga dengan pencapaian ini, ia mengungkapkan bahwa siswa di SMAN 4 Kendari memiliki kemampuan yang dapat dibanggakan oleh daerah Sulawesi Tenggara (Sultra) khususnya Kota Kendari. (C)