Ratusan Mahasiswa UHO Ikut Pelatihan Kewirausahaan

  • Reporter: Israwati
  • Editor: Dul
  • 27 Okt 2023
  • 2236 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID- Ratusan mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari mengikuti pelatihan kewirausahaan yang diinisiasi UPT Pengembangan Kewirausahaan dan Karir Mahasiswa (PK2M) UHO.

Kegiatan ini berlangsung mulai, Jumat 27-28 Oktober 2022 di salah satu hotel di Kendari.

Kepala UPT PK2M UHO Sarinah mengatakan peserta dalam giat tersebut merupakan mahasiswa yang sudah membuat proposal terkait bantuan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW).

"Awalnya mereka itu sudah ada proposal, kita ingin proposal-proposal mereka kita arahkan. Kan banyak sekali dana-dana pengabdian yang ditujukan pada mahasiswa dari Kemenristekdikti," ungkapnya.

"Itu tujuan pelatihan ini, kita mengarahkan mereka supaya proposal mereka bisa kita arahkan ke sana," sambungnya.

Sebelumnya kata dia, sudah ada lima kelompok mahasiswa yang telah mengajukan proposal penerima bantuan P2MW dan ada 4 kelompok yang lolos.

"Dan itu kita akan mengikuti Expo di Bali nanti pada 14 - 18 November 2023," katanya.

Sementara itu, Ketua panitia pelatihan kewirausahaan Amin Tunda mengatakan giat tersebut diikuti 200 mahasiswa secara offline dan 384 via zoom.

Dengan tujuan untuk membentuk jiwa wirausaha, khususnya mahasiswa dan yang paling penting adalah bagaimana mahasiswa mendapatkan pengetahuan untuk membuat proposal dalam kegiatan-kegiatan nasional khususnya di bidang kewirausahaan.

"Tentunya kami berharap seluruh mahasiswa ini bisa fokus dan memperhatikan materi-materi yang disampaikan oleh narasumber," jelasnya. (B)