Jumlah Pasokan Ikan Segar Meningkat, Harga Kembali Stabil

  • Reporter: Bardin
  • Editor: Dul
  • 19 Nov 2023
  • 2664 Kali Dibaca

BAUBAU, KERATONNEWS.CO.ID – Dalam sepekan terakhir, pasokan ikan yang masuk di Kota Baubau khususnya pasar Wameo terpantau naik. Beberapa jenis ikan yang jumlahnya meningkat adalah hasil tangkapan nelayan Redy dari perairan Buton Selatan dan Buton Tengah.

Armin, salah seorang agen dan penjual ikan di Wameo mengatakan, minggu ini jumlah ikan meningkat pasokannya. Sehingga para pengecer juga tak kesulitan untuk mendapatkan pasokan.

“Minggu ini memang jenis ikan Langgora dan Layang banyak, karena hasil Redy banyak yang masuk. Mungkin karena cuaca lagi bersahabat jadi nelayan banyak yang turun melaut,” kata Armin.

Armin menambahkan, jumlah pasokan ikan sebagian besar kalau musim teduh didominasi ikan tangkapan Redy atau Jala. Sementara jenis ikan karang tidak bisa dipastikan pasokannya.

“Kalau ikan karang tidak menentu, tapi sebagian besar kalau musim terang banyak pasokan. Kalau harga juga selalu stabil. Karena ikan karang banyak peminat,” katanya.

Hasnawati, salah seorang penjual ikan mengatakan, selama ini pasokan ikan disuplay dari agen dan nelayan langsung di TPI Wameo. Momen masuknya pasokan setiap pagi sebelum matahari terbit.

“Kalau mau pasokan banyak, kita datang setelah subuh, karena perahu nelayan dan pemasok sudah mulai masuk di Kawasan Pelelangan ikan Wameo. Minggu ini memang banyak ikan dan harga sedikit turun. Kita juga jual sesuai harga pembelian,” kata Hasnawati.

Untuk jenis ikan karang dan siput terpantau stabil. Jumlahnya tidak terlalu tinggi namun lebih banyak dari pekan sebelumnya.

Wa Aina, penjual siput dan kerang kerangan di Wameo menuturkan, untuk jenis siput dan kerang sangat terbatas.

Apalagi, para penjual sebagian besar langsung memasarkan sendiri setelah memasok stok siput dan kerang.

“Kalau siput dan kerang hampir semua dijual sendiri sama yang cari karena jumlahnya sedikit. Jadi, selalu cepat habis. Ikan karang juga begitu tapi sebagian disimpan kalau permintaan tinggi,” kata Wa Aina.

Untuk diketahui, Selain pasar Wameo, Kota Baubau juga memiliki beberapa lokasi pasar penjualan ikan. Seperti Karya Nugraha dan beberapa di kecamatan seperti Lea Lea dan Sorawolio. (A)