Jamaah Haji Kota Baubau Tahun 1444 H / 2023 M Resmi Dilepas Walikota Baubau

  • Reporter: Beudin
  • Editor: Dul
  • 10 Jun 2023
  • 2124 Kali Dibaca

BAUBAU, KERATONNEWS.CO.ID - Romobongan calon jamaah haji Kota Baubau yang akan diberangkatkan pada tanggal 12 juni mendatang resmi dilepas oleh Walikota Baubau La Ode Ahmad Monianse di Rumah Jabatan Walikota jumat (09/06/2023).

Setelah tertunda selama 3 tahun karena pandemi covid, kini ibadah haji dapat dilaksanakan kembali, terdapat 165 jamaah haji untuk Kota Baubau yang didominasi oleh lansia.

Kepala Kantor Kemenag Kota Baubau H. Mansur, S.Pd.,MA mengatakan jamaah haji Kota Baubau nantinya akan berangkat pada tanggal 12 juni dan bergabung dalam kloter 28 untuk pemberangkatan yang meliputi beberapa Kabupaten.

“Jamaah haji Kota Baubau tergabung dalam kloter 28 meliputi Kabupaten Muna, yang jumlah jamaah hajinya 73 orang, Kota Baubau 165 orang, Kabupaten Konawe Selatan 73 orang, dan Kabupaten Kolaka Utara sebanyak 74 orang, untuk Kota Baubau sendiri masih memiliki jamaah haji cadangan sebanyak 6 orang dan tambahan sebanyak 5 orang,” Kata H. Mansur.

Walikota Baubau La Ode Ahmad Monianse mengatakan setelah melewati penantian yang cukup panjang akhirnya 165 jamaah haji Kota Baubau dapat diberangkatkan untuk menunaikan ibadah haji, meskipun demikian masih banyak yang masuk dalam daftar tunggu waiting list.

“Tahun ini pemerintah daerah memberi dukungan dengan menanggung biaya transportasi pesawat pada saat keberangkatan dan transportasi laut pada saat kepulangan, semoga bantuan ini dapat mempermudah dalam perjalanan, saya berharap di tanah arab, saudara-saudaraku dapat mempersiapkan diri dalam menghadapi segala ujian selama menunaikan ibadah haji,” Kata La Ode Ahmad Monianse.

Salah satu penanggung jawab kesehatan jamaah haji Kota Baubau Yuslina mengatakan selama kurang lebih dua bulan sebelum keberangkatan Dinas Kesehatan melalui tim kesehatan sudah melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala untuk memastikan jamaah haji dalam kondisi sehat.

“Kami melalukan pemeriksaan kepada jamaah haji sehingga dari segi kesehatan semua baik karena pengecekkan kelayakan dari calon jamaah haji dimulai pada pemeriksaan kondisi fisik kesehatannya, pembinaannya yang sudah terlaksana kurang lebih dua bulan sampai dengan dikeluarkannya kartu elektronik kesehatan haji, tentunya kami dinas kesehatan selalu mendampingi jamaah haji sampai dengan penyerahan ke embarkasi makassar,” Kata Yuslina. (A)