Belum ada komantar dalam berita ini
Breaking News
- Pj. Gubernur Sultra: Selamat Memperingati Hari Pers Nasional ke-79
- PT. Pernick Sultra Serahkan dan Resmikan Puskesmas Pembantu di Desa Binaannya
- Dukung Swasembada Pangan, Sulawesi Tenggara Siapkan 38.129 Ton Pupuk Subsidi di 2025
- Sekda Sultra: Fisik Surat Usulan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur Diantarkan Hari Ini ke Presiden
- Cuaca Ekstrem Jadi Sebab Pohon Tumbang di beberapa Jalur Jalan Kota Baubau
Gelar Rapat Konsolidasi, Caleg Perindo Diminta Bekerja Keras Menangkan Pemilu 2024

Sekretaris DPW Partai Perindo Sultra (AWS, Tengah) dan Jajarang Pengurus Partai Perindo. Foto : Yusrin
KOLAKA, KERATONNEWS.CO.ID - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), Partai Perindo Sulawesi Tenggara menggelar rapat koordinasi dan konsolidasi bersama para Calon Anggota Legislatif (Caleg) Partai Perindo dapil V yang terdi diri dari, Kabupaten Kolaka, Kolaka Timur dan Kolaka Utara.
Sekretaris DPW Partai Perindo Sultra, Aryo Wira Sertiawan mengatakan, rapat yang digelar bertujuan mengajak para caleg dari partai yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 tersebut agar berjuang memenangkan kontestasi Pemilu 2024.
“Rapat konsolidasi dan koordinasi yang digelar hari ini membahas strategi pemenangan agar mencapai target sesuai harapan pada Pemilu 2024," ujar Aryo.
Dijelaskan Aryo, bahwa partai yang dipimpin Ketua Umum Hary Tanoesoedibjo dan mendukung Bacapres Pemilu 2024 Ganjar Pranowo itu, menargetkan dapat meraih fraksi di DPRD Kolaka, Kolaka Timur dan Kabupaten Kolaka Utara.
“Kita harus bisa meraih suara sesuai dengan target partai yakni mencapai kursi pimpinan," jelasnya
Dalam rapat koordinasi ini dan konsolidasi tersebut, Ketua Bapilu Partai Perindo Sultra mengungkapkan jika partai yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu membahas strategi untuk persiapan pemenangan Pemilu 2024.
"Kami akan kerja keras. Insya Allah, kami yakini akan mampu memenuhi target yakni ribut kursi pimpinan di DPRD," jelasnya. (C)
Reporter : Siswanto Azis
Editor : Dul
Editor : Dul