Gubernur ASR Segera Perbaiki Tata Niaga Bahan Pokok di Sultra

  • Reporter: Israwati
  • Editor: Dul
  • 14 Mar 2025
  • 2829 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID- Gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka akan melakukan perbaikan tata niaga dalam jual beli kebutuhan bahan pokok.

Langkah ini segera dilakukan untuk menghadirkan harga yang terjangkau bagi masyarakat.

Hal tersebut disampaikan mantan Pangdam XIV/Hasanuddin ini saat meninjau ketersediaan dan harga bahan pokok di Pasar Tradisional, Gudang Bulog, Distributor dan Retail Modern di Kota Kendari, Jumat (14/03/2025).