Usai Ikut Tahapan Pemeriksaan Kesehatan Sumarling-Timber Fokus Lakukan Konsolidasi

  • Reporter: Israwati
  • Editor: Dul
  • 31 Agu 2024
  • 2759 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID- Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara (Kolut) Sumarling Majja-Timber telah menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan yang merupakan salah satu syarat untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pasangan Sumarling-Timber menjalani pemeriksaan kesehatan selama kurang lebih 7-8 jam. Sumarling menjalani pemeriksaan kesehatan pada Jumat 30 Agustus kemarin. Sedangkan Timber pada Sabtu 31 Agustus 2024.

Usai menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan pasangan Sumarling-Timber akan perbanyak melakukan konsolidasi dengan tim pemenangan maupun relawan agar bergerak solid kebawah untuk bisa mendapatkan suara maksimal di Pilkada Kolut.

Sumarling mengatakan meskipun hasil pemeriksaan secara tertulis belum diterima namun gambarannya sehat walafiat.

"Alhamdulillah, pada intinya sehat walafiat. Dan sangat siap ikut berkompetisi di pilkada Kolut," ujarnya.

Ia pun merasa lega beberapa tahapan untuk mengikuti kontestasi Pilkada telah dilalui. Baik itu pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) maupun tahapan pemeriksaan kesehatan.

"Kami telah melakukan pendaftaran ke KPU pada Rabu 28 Agustus 2024, kemudian kami diarahkan ke Kendari untuk melakukan pemeriksaan di RSUD Bahteramas, dan kami juga sudah lakukan tapi besok masih ada tes psikologi. Saya dan wakil siap hadir besok," bebernya. (C)