Kantor Baru Gubernur Sultra Tahap Finishing

  • Reporter: Israwati
  • Editor: Dul
  • 22 Jul 2024
  • 2693 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID- Pembangunan gedung baru Kantor Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) telah memasuki tahapan ketiga, atau progres pengerjaan finishing dinding luar.

Untuk tahapan ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra menganggarkan sebesar Rp17 miliar. Sedangkan tahap satu Rp27 miliar dan tahap kedua sebesar Rp121 miliar.

Pembangunan gedung tersebut semula direncanakan setinggi 112,6 meter dengan 23 lantai, namun untuk efektivitas maka pembangunan hanya sampai delapan lantai.

Kepala Dinas Cipta Karya Bina Konstruksi dan Tata Ruang Sultra, Martin Efendi Patulak mengatakan untuk tahap ketiga ini pihaknya akan melakukan pemasangan dinding luar seperti kaca dan lainnya.


"Di tahapan ini kita lakukan pemasangan di dinding luar, ini juga mencakup penutupan semua dinding mulai lantai dasar sampai delapan," ujarnya, Senin (22/07/2024).

Ia menyampaikan pemprov menggelontorkan dana Rp17 miliar ditahap ini untuk finishing dinding luar, namun Dinas Cipta Karya masih menunggu keputusan Biro Layanan Pengadaan barang dan Jasa (BLP) untuk pengerjaan lebih lanjut.

Kemudian untuk tahapan finishing interior termasuk elektrikal, mekanikal, lantai hingga plafonnya akan dialokasi melalui perubahan anggaran atau pada APBD 2025.

"Jadi anggarannya beda, untuk paket interior nanti di tahun 2025. Kita target secara keseluruhan semuanya akan rampung di tahun depan," tutupnya. (Adv)