Dinas PUPR Bombana Lakukan Perkuatan Tebing Sungai di Desa Lengora Pantai

  • Reporter: Israwati
  • Editor: Dul
  • 22 Okt 2024
  • 2825 Kali Dibaca

BOMBANA, KERATONNEWS.CO.ID- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bombana melalui Bidang Sumber Daya Air melaksanakan pembangunan tebing sungai di beberapa titik kritis, salah satunya di Desa Lengora Pantai, Kabaena Tengah.

Langkah ini dalam upaya mencegah erosi dan meningkatkan keamanan wilayah pesisir. Proyek ini diharapkan dapat melindungi pemukiman yang berdekatan dengan sungai dari dampak erosi yang semakin parah.

Kepala Dinas PUPR Kabupaten Bombana, Sofian Baco, ST., M.PW, mengungkapkan bahwa proyek ini merupakan bagian dari program mitigasi bencana. 

“Kami menyadari bahwa perubahan iklim dan curah hujan yang ekstrem dapat meningkatkan risiko erosi. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk melindungi masyarakat dan lingkungan sekitar,” ujarnya, Selasa (22/10/2024).

Pembangunan perkuatan tebing ini melibatkan penggunaan material ramah lingkungan, seperti batu alam yang dirancang untuk menyatu dengan ekosistem lokal.

Menggunakan anggaran yang berasal dari dana alokasi umum (DAU), dengan waktu pelaksanaan 90 hari. diharapkan pekerjaan perkuatan tebing ini akan selesai di akhir November, mengingat curah hujan yang biasanya akan  meningkat pada akhir tahun.

Sementara itu, warga setempat menyambut baik inisiatif ini. Salah satu warga mengatakan mereka sering khawatir saat hujan deras karena tebing sungai dekat pemukiman warga sudah mulai terkikis.

“Kami sering khawatir saat hujan deras, karena tebing sungai dekat rumah kami sudah mulai terkikis. Dengan adanya proyek ini, kami merasa lebih aman," ujar warga setempat.

Dinas PUPR juga terus memantau kondisi sungai dan memperbaharui infrastruktur yang ada. Setelah proyek selesai, tim teknis dari Dinas PUPR akan melakukan pemeliharaan rutin untuk menjaga keberlangsungan fungsi perkuatan tebing tersebut. (B)