Pelaku Percobaan Pemerkosaan di Hotel Happy Inn Kendari Diamankan Polisi

  • Reporter: LM Ismail
  • Editor: Dul
  • 20 Des 2023
  • 2793 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID - Tim Buser 77 Satreskrim Polresta Kendari mengamankan seorang pria berinisial ALF (24), sekitar pukul 01.00 WITA, para Rabu (20/12/2023). 

Pria ini diamankan pihak kepolisian karena telah melakukan tindak pidana berupa percobaan pemerkosaan di dalam kamar Hotel Happy Inn Kendari. 

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengatakan, kejadian ini terjadi sekitar pukul 02.30 WITA, pada Sabtu (16/12/2023) lalu, di saat korban berada di dalam kamar hotel. 

Saat itu korban masuk ke dalam kamar dengan menggunakan kunci serep yang telah diambilnya sebelumnya. Kemudian langsung melancarkan aksinya bejatnya. Beruntungnya korban berhasil melawan dengan menendang pelaku hingga jatuh ke lantai. 

"Pelaku membuka celana dan langsung naik diatas Korban namun Korban dengan sigap menendang Tersangka hingga jatuh dari tempat tidur," ungkapnya. 

Lanjutnya, korban kemudian bergegas lari keluar kamar sambil berteriak sementara pelaku saat korban hendak keluar sempat akan membunuh Korban bila tidak diam.

Korban yang merupakan seorang petugas medis tersebut merasa tidak terima diperlakukan demikian, ia kemudian melaporkannya kepada kepolisian. Sehingga akhirnya pelaku berhasil diamankan di Desa Pudauha, Kelurahan Mowila, Kecamatan Mowila, Kabupaten Konawe Selatan.

"Korban adalah seorang petugas medis yang saat itu sedang mengikuti di salah satu perguruan tinggi di Kendari," ujarnya. 

"Pelaku adalah Karyawan Hotel Happy Inn," tambahnya. (C)