Alm. La Tarifu Akan Dikebumikan di Nanga-Nanga

  • Reporter: Israwati
  • Editor: Dul
  • 28 Mei 2023
  • 3067 Kali Dibaca

KENDARI, KERATONNEWS.CO.ID- Karangan bunga ucapan belasungkawa atas wafatnya Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari terus berdatangan di Rumah Duka, Perumahan Dosen (Perdos) UHO blok T, Minggu, (28/5/2023).

Karangan bunga itu dari Rektor UHO Muhammad Zamrun Firihu, BEM UHO, Prodi Perpustakaan dan Ilmu Informasi (Fisip) UHO, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) cabang Kota Kendari.

Civitas Akademika Fakultas Pertanian (UHO), Civitas Akademika Fakultas Teknik UHO, Ketua Umum IKA Fisip UHO, Keluarga Besar Prodi Ilmu Administrasi Fisip UHO, dan lainnya.

Selain itu, juga tampak pelayat mulai berdatangan di Rumah Duka, baik dari Civitas Akademika UHO, para dekan, dosen, mahasiswa, dan alumni dan beberapa pejabat Pemerintah Kota Kendari.

Dari informasi yang dihimpun, Almarhum La Tarifu akan di shalatkan di Masjid Ulul Al-Bab Fisip UHO dan dikebumikan di kebun lahan miliknya di Nanga-Nanga Kelurahan Mokoau, Kecamatan Kambu, Kota Kendari.
Asisten Dekan Fisip UHO Alm. La Tarifu, Yudhi mengatakan saat ini pihak keluarga masih menunggu kedatangan anak sulung dari Almarhum.

"Masih tunggu anak sulung dari Almarhum yang kuliah Universitas Airlangga Surabaya. Dan akan dimakamkan Ba'da Ashar," jelasnya.

Ia juga mengaku, kemungkinan Almarhum wafat karena terkena serangan jantung saat tidur.

"Pas dikasih bangun mau shalat subuh sama anaknya,   sekitar pukul 5.00 WITA padahal bapak sudah meninggal," pungkasnya. (C)